Yen Menguat, Pasar Siap-Siap Kenaikan Bunga BOJ?
Yen Jepang menguat ke sekitar 155 per dolar AS pada hari Jumat(5/12) dan berada di jalur mencatat kenaikan mingguan kedua berturut-turut. Penguatan ini didorong oleh spekulasi bahwa Bank of Japan (BOJ) bisa saja menaikkan suku bunga pada akhir bulan ini, sebuah langkah yang jarang terjadi setelah bertahun-tahun kebijakan ultra-longgar.
Laporan menyebutkan beberapa anggota kunci pemerintahan Perdana Menteri Sanae Takaichi tidak akan menentang jika BOJ memutuskan menaikkan suku bunga di bulan Desember, meski sebagian pejabat senior masih berhati-hati soal timing. Pasar kini memperkirakan langkah kenaikan bulan ini, dengan kemungkinan 1-2 kenaikan tambahan tahun depan, jika ekonomi tetap sejalan dengan harapan.
Ekspektasi tersebut makin kuat setelah Gubernur BOJ Kazuo Ueda menyatakan keyakinannya terhadap prospek ekonomi Jepang dan menegaskan bank sentral akan menimbang pro dan kontra kenaikan suku bunga secara hati-hati sebelum bertindak. Menteri Keuangan Satsuki Katayama juga menegaskan bahwa ia mengharapkan BOJ menjalankan kebijakan yang mampu mencapai target inflasi 2% dengan caranya sendiri. Kombinasi sinyal ini membuat pasar yakin: era suku bunga super-rendah di Jepang bisa mulai bergeser. (az)
Sumber: Newsmaker.id