• Fri, Jan 16, 2026|
  • JKT --:--
  • TKY --:--
  • HK --:--
  • NY --:--

Indonesia News Portal for Traders | Financial & Business Updates

16 December 2025 04:10  |

Wall Street Ditutup Melemah Jelang Pekan Penuh Data

Wall Street ditutup melemah pada hari Senin (15/12) karena para investor bersiap menghadapi serangkaian rilis data ekonomi penting pekan ini, sambil mencermati laporan soal kandidat Ketua Federal Reserve berikutnya dan komentar dari para pembuat kebijakan untuk mencari petunjuk arah suku bunga.

Angka nonfarm payrolls untuk Oktober dan November akan dirilis akhir pekan ini, bersama dengan laporan penjualan ritel, aktivitas bisnis, dan inflasi. Data ketenagakerjaan bulan Oktober sempat tertunda karena penutupan pemerintahan AS di awal kuartal ini.

Spekulasi meningkat terkait siapa yang akan menjadi kandidat terkuat menggantikan Jerome Powell ketika masa jabatannya berakhir pada bulan Mei. Ekspektasi akan sosok Ketua The Fed yang lebih dovish telah memicu taruhan bahwa suku bunga akan dipangkas tahun depan.

Juga pada hari Senin, Presiden Fed New York mengatakan bahwa pemangkasan suku bunga bank sentral pekan lalu menempatkan The Fed pada posisi yang baik, sementara seorang Gubernur Fed berargumen bahwa inflasi saat ini tidak sepenuhnya mencerminkan dinamika permintaan dan penawaran yang sesungguhnya.

Berdasarkan data awal, indeks S&P 500 turun 9,95 poin atau 0,15% menjadi 6.816,34. Indeks Nasdaq Composite melemah 135,14 poin atau 0,58% ke 23.060,03, sedangkan Dow Jones Industrial Average turun 41,43 poin atau 0,09% ke 48.416,62.(yds)

Sumber: Reuters.com

Related News

MARKET UPDATE

Pasar Asia Cenderung Hati-Hati, Pasca Rilis Data AS

Pasar saham Asia dibuka tanpa arah yang jelas pada Rabu (6/8), setelah data sektor jasa AS yang melemah memicu ketidakpastian...

6 August 2025 07:48
MARKET UPDATE

Saham Asia Turun, Fokus pada Korea dan Timur Tengah

Saham Asia mengawali minggu ini dengan nada lemah, karena investor bergulat dengan pergolakan politik Korea Selatan dan menun...

9 December 2024 07:43
MARKET UPDATE

Bursa Asia Merah, SoftBank Rontok 10%

Pasar saham Asia kompak melemah pada Rabu, setelah investor mencerna data perdagangan Jepang dan terbentuknya pemerintahan ba...

22 October 2025 08:44
MARKET UPDATE

Saham Asia Turun karena Batas Waktu Tarif Trump Mendekat

Saham Asia merosot saat pembukaan karena Gedung Putih terus maju dengan tarif besar-besaran pada mitra dagang termasuk pungut...

9 April 2025 07:25
BIAS23.com NM23 Ai