Hang Seng Terkoreksi, Sektor Kompak Melemah
Indeks Hang Seng merosot 256 poin (-1,0%) ke 24.943 pada perdagangan Kamis(28/8) pagi, mencatat penurunan tiga sesi beruntun dan menyentuh level terendah sepekan. Pelemahan terjadi di banyak sektor-terutama konsumer, teknologi, dan keuangan-seiring sentimen yang memburuk.
Menurut laporan, sejumlah pialang dan manajer aset Tiongkok membatasi pembiayaan dan pembelian untuk menekan risiko dari pasar daratan. Langkah ini memicu keraguan atas ketahanan reli sejak April. Kekhawatiran juga bertambah terhadap bisnis Nvidia di Tiongkok di tengah hambatan dagang dari Washington.
Meski begitu, pelemahan tertahan oleh ekspektasi pemangkasan suku bunga The Fed pada September setelah sinyal dovish dari Ketua Jerome Powell dan dorongan Presiden Donald Trump untuk memengaruhi kebijakan moneter. Di sisi korporasi, Meituan anjlok 8,5% usai laba kuartal II melemah; BAIC Motor turun 1,4% karena hasil semester I mengecewakan. Laggard lain: Smoore Intl. (-6,1%), Anta Sports (-5,7%), dan Li Auto (-3,8%). (az)
Sumber: Trading Economics