• Tue, Jan 20, 2026|
  • JKT --:--
  • TKY --:--
  • HK --:--
  • NY --:--

Indonesia News Portal for Traders | Financial & Business Updates

20 January 2026 21:44  |

Bursa AS Rontok, Investor Hindari Risiko

Saham AS jatuh tajam pada sesi Selasa (20/1) pekan ini pasca Presiden Donald Trump melontarkan ancaman tarif baru, di saat pasar obligasi global juga lagi tegang. S&P 500 dan Dow Jones sama-sama turun sekitar 1,3%, sementara Nasdaq 100 melemah 1,6%.

Trump mengumumkan rencana tarif 10% mulai Februari untuk barang dari Denmark, Norwegia, Jerman, Inggris, Prancis, Belanda, Swedia, dan Finlandia jika negara-negara itu tetap menolak penjualan Greenland ke AS. Tarif tersebut disebut bisa naik menjadi 25% pada Juni, sehingga memicu ketakutan perang dagang baru dan membuat investor mengurangi risiko.

Tekanan juga datang dari pasar obligasi. Janji pemotongan pajak di Jepang memicu lonjakan imbal hasil obligasi tenor panjang, yang merembet ke negara-negara besar lain. Suku bunga yang naik biasanya jadi kabar buruk untuk saham growth, sehingga raksasa teknologi ikut terpukul: Nvidia, Microsoft, dan Alphabet turun lebih dari 2%.

Di sisi korporasi, 3M anjlok 5% meski pendapatannya melampaui perkiraan pada kuartal keempat—tanda pasar masih sensitif pada prospek ke depan. Sementara itu, futures Netflix naik 1,5% menjelang rilis laporan setelah penutupan pasar, di tengah kabar Netflix terbuka untuk mengubah tawaran akuisisi Paramount menjadi all-cash agar peluang deal makin besar.(yds)

Sumber: Newsmaker.id

Related News

MARKET UPDATE

Pasar Asia Cenderung Hati-Hati, Pasca Rilis Data AS

Pasar saham Asia dibuka tanpa arah yang jelas pada Rabu (6/8), setelah data sektor jasa AS yang melemah memicu ketidakpastian...

6 August 2025 07:48
MARKET UPDATE

Pasar Saham Asia Terus Menguat, S&P 500 Juga Tembus Rekor

Saham-saham Asia melanjutkan kenaikan dua hari berturut-turut, mengikuti momentum positif dari Wall Street yang mendorong ral...

23 December 2025 07:21
MARKET UPDATE

Saham Asia Turun, Fokus pada Korea dan Timur Tengah

Saham Asia mengawali minggu ini dengan nada lemah, karena investor bergulat dengan pergolakan politik Korea Selatan dan menun...

9 December 2024 07:43
MARKET UPDATE

Bursa Asia Merah, SoftBank Rontok 10%

Pasar saham Asia kompak melemah pada Rabu, setelah investor mencerna data perdagangan Jepang dan terbentuknya pemerintahan ba...

22 October 2025 08:44
BIAS23.com NM23 Ai