• Fri, Jan 16, 2026|
  • JKT --:--
  • TKY --:--
  • HK --:--
  • NY --:--

Indonesia News Portal for Traders | Financial & Business Updates

29 July 2025 09:36  |

Tertekan Tapi Tak Tumbang, Emas Bertahan Jelang Keputusan The Fed

Harga emas dunia pada perdagangan pagi ini masih bergerak dalam kisaran sempit, menandakan fase konsolidasi pasar menjelang sejumlah katalis besar. Emas spot (XAU/USD) bertahan di kisaran US$3.300 – 3.350 per troy ounce, setelah sempat menguji support teknikal penting seiring pelemahan dolar dan ketidakpastian geopolitik global.

Sejumlah faktor mendukung harga emas dari sisi fundamental. Ketegangan yang terus berlangsung antara China dan Taiwan, konflik di Ukraina, serta ketidakpastian atas hasil negosiasi tarif AS–China mendorong investor mencari aset lindung nilai seperti emas.

Selain itu, tekanan terhadap dolar AS akibat tingginya utang pemerintah serta potensi perubahan arah kebijakan The Fed membuat emas makin menarik. Menurut survei dari World Gold Council, pembelian emas oleh bank sentral global juga masih tinggi. Sekitar 95% bank sentral di dunia kini menjadikan emas sebagai bagian dari strategi cadangan devisa mereka.

Dari sisi teknikal, emas saat ini cenderung bergerak sideways, dengan level support terdekat berada di US$3.275 – 3.280, dan resistance utama di US$3.350 – 3.365, dengan indikator RSI menunjukkan sinyal melemah menuju zona oversold.

Jika harga mampu menembus resistance di atas US$3.365, maka ada peluang untuk melanjutkan kenaikan ke kisaran US$3.380 – 3.400. Sebaliknya, kegagalan mempertahankan support dapat membawa harga turun ke zona kunci US$3.240 – 3.250.

Dengan latar belakang fundamental yang tetap bullish dan teknikal yang menunjukkan konsolidasi, pasar emas menunggu data ekonomi penting lain dari Amerika pada minggu ini untuk melihat arah kebijakan moneter dari The Fed. Fokus utama pelaku pasar adalah keputusan suku bunga The Fed dan perkembangan lanjutan dalam perundingan dagang AS–China yang berpotensi memperpanjang masa perundingan tarif.(mrv)

Sumber : Newsmaker.id

Related News

ANALYSIS & OPINION

Sikap Hati-Hati Investor Lemahkan Emas

Para pejabat The Fed tadi malam mengatakan bahwa mereka masih tetap bersabar untuk mempertahankan suku bunga di kisaran 4,25%...

29 May 2025 09:18
ANALYSIS & OPINION

6 Poin Deklarasi KTT BRICS di Rusia: 'Tekan' Dolar-Perang Ti...

Negara-negara BRICS menyetujui komunike bersama pada Rabu (23/10/2024) selama pertemuan puncak tiga hari kelompok tersebut di...

25 October 2024 22:58
ANALYSIS & OPINION

Semua Langkah Kebijakan Trump Berikan Dorongan Untuk Logam K...

Donald Trump yang resmi dilantik sebagai Presiden Amerika Serikat pada tanggal 20 Januari 2025 lalu telah merealisasikan bebe...

7 February 2025 09:28
ANALYSIS & OPINION

Amerika Berencana Jual Cadangan Emasnya, Apa Bisa Picu Korek...

Berita mengejutkan datang dari Amerika disaat mentri perdagangan mereka Scott Bessent diberitakan mencoba untuk merevaluasi k...

21 February 2025 10:12
BIAS23.com NM23 Ai