Dolar AS Menguat Tipis
Dolar AS menguat pada perdagangan terakhir hari Rabu.
Indeks dolar, yang mengukur greenback terhadap enam mata uang utama, naik tipis 0,1% menjadi 108,168 pada pukul 3:00 sore waktu timur AS (2000 GMT).
Pada perdagangan terakhir di New York, euro naik menjadi 1,0420 dolar AS dari 1,0418 dolar pada sesi sebelumnya, dan pound Inggris turun menjadi 1,2324 dolar dari 1,2328 dolar pada sesi sebelumnya.
Dolar AS dibeli 156,52 yen Jepang, lebih tinggi dari 155,56 yen Jepang pada sesi sebelumnya. Dolar AS turun menjadi 0,9061 franc Swiss dari 0,9066 franc Swiss, dan naik menjadi 1,4371 dolar Kanada dari 1,4335 dolar Kanada. Dolar AS naik menjadi 10,9945 Kronor Swedia dari 10,9930 Kronor Swedia.(yds)
Sumber: Bloomberg