Ekonomi AS Menjadi Penentu Arah Emas Berikutnya
Emas kembali melonjak dan menguji level $3400 per troy ons ditengah fundamental yang masih sama seputar perang tarif yang telah dipicu oleh Presiden Amerika Serikan Donald Trump.
Data data ekonomi dari Amerika pada minggu ini dan minggu depan akan menjadi jawaban atas segala yang telah diprediksi maupun diwaspadai oleh The Fed yang telah menyebabkan kekhawatiran serta ketidakpastian dalam ekonomi AS. Data-data tersebut nantinya akan menunjukkan sejauh mana ekonomi AS telah bertahan dalam perang tarif yang telah berlangsung khususnya dengan China.
Untuk minggu ini data akan dirilis data dari manufaktur dan jasa di Amerika sementara minggu depan ketenaga kerjaan akan menjadi fokus utama yang mengisyaratkan kearah mana ekonomi Amerika akan berjalan.
Dengan prediksi yang kurang baik dari banyak pelaku pasar tentang ekonomi Amerika yang diperkirakan akan mengalami perlambatan pertumbuhan serta peningkatan inflasi yang telah menekan mata uang mereka maka bukan tidak mungkin emas akan terus melaju hingga menyentuh $3400.
Akan tetapi walaupun fundamental masih terus mendukung emas untuk membuat rekor baru, traders wajib memperhatikan beberapa indikator dalam teknikal yang telah berada pada posisi overbought yang mungkin untuk jangka pendek dapat menyebabkan koreksi teknis apalagi jika didukung oleh aksi taking profit.
Sumber : (mrv@Newsmaker)